Jumat, 15 Februari 2013

Cherrybelle Belajar Tari Tradisional di Video Klip Baru



Girlband Cherrybelle kembali meluncurkan video klip untuk single terbarunya berjudul Diam-diam Suka. Dalam single ini, kesembilan gadis itu mengangkat banyak budaya Indonesia. Salah satunya menggunakan lokasi yang mencerminkan Indonesia di objek wisata Taman Mini Indonesia Indah (TMII).
"Ini menunjukkan Cherybelle cinta Indonesia, makanya tempatnya di TMII. Di sini soalnya kelihatan Indonesia banget," ujar personel Cherrybelle, Christy, saat ditemui di sela-sela syuting di Istana Anak-anak, TMII, Jakarta Timur, Kamis, 14 Februari 2013.

Cherrybelle ingin agar para penggemar mereka yang umumnya remaja bisa lebih mencintai budaya sendiri. Itulah sebabnya mereka belajar tari tradisional khas Indonesia, seperti tari jaipong.

"Ini menceritakan Chibi diam-diam mulai melirik cowok dan cowoknya dalang. Indonesia banget ceritanya, orangnya. Tarian ada Sunda sama Bali, ada juga yang Jawa, sedikit jaipong juga," ucap personel Cherrybelle lainnya, Cherly.

Meski mengaku cukup kesulitan saat belajar tari tradisional, namun Cherrybelle ingin menunjukkan yang terbaik agar budaya Indonesia bisa lebih dikenal dan terangkat.
"Biasanya lebih pegal-pegal. Tapi kita bersyukur dapet kesempatan ini, jadinya bisa berkreasi lagi. Semuanya sulit, pegal, tapi pas dipelajari jadi indah," ujarnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar